Sabtu, 11 Januari 2020

KUMPULAN SOAL GEOGRAFI MATERI LITOSFER BAGIAN 2

Uji Kompetensi 2

Bagian A

1.      Tenaga endogen yang berasal dari dalam bumi yang bersifat membangun adalah . . .
a.       Tenaga endogen         
b.      Tenaga eksogen
c.       Tenaga panas bumi
d.      Tenaga vulkanik
e.       Tenaga alam
Jawaban : a
Tenaga endogen adalah tenaga yang bekeja dari dalam bumi. Tenaga ini bersifat membangun karena membentuk kenampakan – kenampakan alam yang baru seperti gunung, bukit, lembah, serta lipatan dan patahan lapisan batuan. Sedangkan tenaga eksogen adalah tenaga yang berasal dari luar bumi yang bersifat merusak. Contohnya erosi dan pelapukan.

2.      Proses endogenetik antara lain . . .
a.       Vulkanisme           c.     Erosi                    e.  Pengikisan
b.      Perlapukan            d.    Sedimentasi
Jawaban : a
Proses endogenetik ditimbulkan oleh tenaga endogen, yaitu tenaga yang bersifat dari dalam bumi yang bersifat membangun. Tenaga endogen antara lain, vulkanisme (kegunungapian), seismo (kegempaan), dan tektonisme.

3.      Pegunungan Bukit Barisan di Sumatera dibentuk oleh tenaga dari dalam Bumi yang disebut gerak . . . 
a.       Epirogenesa           c.   Eksogen                 e.  Patahan
b.      Orogenesa             d.   Lipatan
Jawaban : b.
Gerak orogenesa adalah gerak tenaga dari dalam Bumi (endogen) yang relatif cepat. Gerakan ini meliputi wilayah yang relatif sempit dan dapat membentuk pegunugan seperi Pegungungan Bukit Barisan.

4.      Permukaan Bumi di dasar Laut Banda bergerak turun sehingga seolah – olah permukaan Laut Banda naik. Fenomena ini merupakan contoh gerak . . .
a.       Orogenesa negatif
b.      Orogenesa positif
c.       Epirogenesa negatif
d.      Epirogensa positif
e.       Vulkanisme
Jawaban : d.
Gerak epirogenesa mencakup wilayah yang relatif sempit seperti Laut Banda. Gerak epirogenesa positif adalah gerakan permukaan Bumi yang turun sehingga permukaan air laut tampak seolah – olah naik.

5.      Pada saat erupsi gunung api mengeluarkan magma yang sangat encer, tekanan gas rendah hapir tanpa letusan, dan lereng yang berbentuk landai. Gunung api yang terbentuk sesuai ciri – ciri letusan tersebut, yaitu . . .
a.       Gunungapi perisai             c.   Gunungapi perret              d.   Gunungapi Hawaii
b.      Gunung api maar               d.   Gunungapi strato
Jawaban : a
Bentuk gunung api dibedakan menjadi gunung api perisai (tameng), strato(kerucut lancip), dan maar (kawah). Gunungapi perisai memiliki ciri magma yang keluar sangat encer, tekanan gas dari dalam bumi rendah, hampir tanpa letusan, lerengnya landai, dan daerah cakupannya cukup luas. Gunungapi perret dan hawaii adalah bagian dari tipe letusan gunungapi. 

6.      Perhatikan gambar berikut ini.

Nomor 3 pada gambar di atas menunjukkan . . .
a.       Antiklinal              c.   Antiklinorium                    e. Horst
b.      Sinklinal                d.   Graben
Jawaban : d
Gambar menunjukkan lapis batuan yang mengalami patahan. Pada bagian patahan yang turun / ambles (nomor 3) disebut graben atau slenk. Nomor 1 dan 4 disebut bidang patahan. Nomor 2 disebut horst.

7.      Penyusupan dan pembekuan magma di dalam kulit Bumi disebut . . .
a.       Intrusi magma       c.   Gang                      e.   efusif
b.      Ekstrusi magma     d.   Erupsi
Jawaban : a
Jika magma menyusup pada lapisan batuan dan membeku setelah sampai di permukaaan Bumi yang disebut ekstrusi magma. Magma yang tidak sampai permukaan Bumi disebut  intrusi magma.
8.      Batuan intrusi yang terbentuk seperti lensa cembung disebut . . .
a.       Batolit       c.   Apofisa                  d. Sill  
b.      Lakolit       d.   Diatrema
Jawaban : b
Intrusi magma memberikan batuan dalam seperti batolit, lakolit, sill, gang, apofisa, dan diatrema. Intrusi magma yang membentuk batuan seperti lensa cembung disebut lakolit.

9.      Kegiatan gunung api menghasilkan material padat (efflata) seperti . . .
a.       Fumarol                 d.   Lava
b.      Mofet                    e.   Solfatar
c.       Bom
Jawaban : c
Material padat (efflata) yang keluar dari gunung api terdiri atas bom (batu – batu besar), lapili (kerikil), pasir, dan batu apung.
10.  Sumber atau tempat penyebab gempa yang letaknya jauh di dalam dinamakan . . .
a.       Seismogram           c.   Tsunami                 e.    Hipotermia
b.      Episentrum            d.   Hiposentrum
Jawaban : d
Hiposentrum adalah daerah di dalam permukaan Bumi yang menjadi sumber terjadinya gempa. Episentrum adalah daerah di permukaan Bumi yang menjadi pusat getaran gempa. Episentrum terletak di atas hiposentrum. Seismogram adalah gambaran getaran Bumi yang dicatat oleh seismograf dalam bentuk garis patah – patah.



 Bagian B


1.      Jelaskan apa yang dimaksud dengan tenaga endogen !
Jawaban :
Tenaga endogen adalah tenaga yang bekerja dari dalam Bumi. Tenaga ini bersifat membangun karena membentuk kenampakan – kenampakan alam yang baru. Tenaga endogen dapat menjadi gejala vulkanisme (kegunungapian), tektonisme, dan seismo (kegempaan).

2.      Apa yang dimaksud epirogenesa ?
Jawaban :
Epirogenesa adalah gerak tenaga endogen yang sangat lambat dan meliputi areal yang sangat luas. Apibila permukaan bumi bergerak turun, permukaan laut tampak seolah – olah naik sehingga disebut gerak epirogenesa positif.

3.      Jelaskan yang dimaksud intrusi dan ekstrusi magma !
Jawaban :
Magma merupakan batuan cair pijar bertemperatur tinggi  yang terdapat di dalam Bumi. Magma dapat bergerak ke segala arah. Jika magma bergerak tetap di bawah permukaan Bumi disebut intrusi magma. Magma yang bergerak dan mencapai permukaan Bumi disebut ekstrusi magma.

4.      Sebutkan tanda – tanda gunungapi akan meletus!
Jawaban :
Tanda – tanda gunung api akan meletus antara lain :
a.       Suhu di sekitar kawah meningkat
b.      Banyak sumber air mengering
c.       Sering terjadi gempa
d.      Sering terjadi suara gemuruh dari pucak gunung, dan
e.       Banyak hewan turun gunung.

5.      Sebutkan jenis – jenis gempa berdasarkan pusat kedalamannya (hiposentrum)!
Jawaban :
Berdasarkan kedalam pusat gempa (hiposentrum), gempa dibedakan sebagai berikut .
a.       Gempa dalam, pusat gempa berada 300 – 700 km di bawah permukaan bumi
b.      Gempa sedang (intermedier), pusat gempa berada 100 – 300 km di bawah permukaan bumi.
c.       Gempa dangkal, pusat gempa berada kurang dari 100 km di bawah permukaan Bumi. 

Semoga membantu dan tinggalkan jejak yah :)

1 komentar:


  1. Numpang promo ya Admin^^
    ayo segera bergabung dengan kami di ionqq^^com
    dengan minimal deposit hanya 20.000 rupiah :)
    Kami Juga Menerima Deposit Via Pulsa & E-Money
    - Telkomsel
    - XL axiata
    - OVO
    - DANA
    segera DAFTAR di WWW.IONPK.CLUB :-*
    add Whatshapp : +85515373217 ^_~

    BalasHapus